Laman

Monday, April 15, 2013

Brand Awarness dan Brand Image



Brand Awarness

 


Pengertian dari Brand awareness adalah upaya kita dalam memberitahu khalayak ataupun konsumen akan keberadaan produk kita di pasaran , selain itu juga brand awareness adalah memberikan edukasi ataupun pemahaman kepada masyarakat sebenarnya apakah produk yang kita jual, apa fungsinya, bagaimana penggunaanya, dan bagaimana bentuknya dll. Sehingga suatu saat konsumen akan menggunakan produk yang kita jual , pentingnya membangun brand awareness adalah tentunya agar produk kita di kenal oleh masyarakat luas . untuk membangun brand awareness di perlukan upaya promosi karena dengan cara promosi inilah produk yang kita jual ataupun pasarkan bisa di kenal oleh masyarakat.


Brand Image

Tentulah brand image sangat di perlukan karena dengan membangun brand image bisa menentukan konsumen untuk menggunakan atau tidaknya produk kita. Brand image adalah upaya kita membuat citra ataupun pandangan masyarakat terhadap produk yang kita jual ,baik buruknya citra yang kita bentuk akan menentukan kesuksesan produk kita di pasaran nantinya.  Pembentukan  brand image yang positif akan membuat konsumen loyal akan produk , karena konsumen merasa bangga dan mendapat kepuasaan bila menggunakan produk kita .misalnya kita contohkan dalam produk mobil BMW citra positif atau brand image yang di bentuk adalah mobil sport dengan kesan mewah , kencang dan nyaman di kendarakan,  inilah bukti pembangunan brand image yang postitif konsumen akan merasa bangga bila menggunakan mobil BMW ini karena image yang di bentuk yaitu kendaraan sport mewah yang sekan membuat konsumennya meningkat derajatnya bila menggunakan mobil ini. Tentunya konsumen tidak akan berpikir berapa harganya karena brand image akan membuat konsumen akan loyal terhadap produk sehingga semahal apapun produk tetap menjadi idaman dam ingin dimiliki oleh setiap orang.

Sunday, April 14, 2013

Komunikasi Efektif

Komunikasi yang efektif sebenarnya adalah bagaimana pesan yang kita sampaikan kepada komunikator bisa di terima oleh komunikator sehingga terjadi persamaan persepsi antar komunikator dan komunikan , namun dalam melakukkan komunikasi tentunya kita pernah mendapat halangan atau gangguan. sebenarnya gangguan itu bisa sedikit kita minimalisir jika kita mengetahui bagaimana membangun komunikasi itu agar efektik, untuk membangun komunikasi yang efektif berikut langkah - langkahnya :

a. Memahami maksud dan tujan berkomunikasi

 Untuk membuat komunikasi jadi efektif tentulah kita harus mengetahui dulu apa maksud dan tujuan kita berkomunikasi sebenarnya. agar komunikasi menjadi jelas dan terarah

b. Mengenali Komunikan

guna dari mengenali komunikan ini adalah agar kita bisa berbicara dan menyampaikkan pesan yang sesuai dengan starata sosial mereka sehingga pesan yang kita sampaikan bisa efektif, dan tidak timbul kebingungan

c.Menyampaikan pesan dengan jelas

Tentulah kalo penyampaian pesan tidak jelas maka akan timbul kebingunggan dan audience akan masa bodoh, maka itu anda perlu melatih vokal dan  nada bicara anda agar audience bisa mengerti dengan jelas pesan yang anda sampaikan

d.Memusatkan perhatian

Perhatian memang jadi sangat penting bila anda sedang berkomunikasi karena ketika anda tidak menatap lawan bicara anda , maka lawan bicara tentunya akan merasa tidak dihargai dan tidak di perhatikan, maka ini akan menjadikan komunikasi tidak efektif

e.Menambahkan nuansa humor

Komunikasi akan efektif tentunya bila anda tidak terlalu tegang dalam berbicara makanya perlu sentuhan humor agar lawan bicara tidak merasa jenuh berbicara dengan anda

f. Bahasa tubuh atau body languange

penggunaan bahasa tubuh bisa menjadikan anda lebih mudah dalam berkomunikasi karena bisa juga menjadi tambah memperjelas pesan yang anda sampaikan.

Wednesday, April 10, 2013

Grosir Baju Rajutan - Model Korea - Toko Baju Online - KiosMurahOnline.Com

Grosir Baju Rajutan - Model Korea - Toko Baju Online - KiosMurahOnline.Com

Transaksi Online



Berbagai macam cara pembayaran online

Maraknya sistem penjualan secara online lebih mempermudah kita untuk berbelanja , dengan kehadiran  toko online mebuat kita tak perlu lagi repot untuk mendatangi store – store untuk mendapatkan barang yang kita inginkan, cukup hanya dengan memesan dari rumah. namun banyak orang mungkin bingung bagaimana melakukkan pembayarannya maka itu saya coba berikan solusinya, memang mungkin banyak orang takut untuk melakukkan pembelian secara online karena maraknya berita penipuan dan terlebih lagi kecanggihan teknologi yang bisa membaca dan mengetahui informasi dari kartu kredit ataupun ATM yang kita miliki, namun saya rasa ketakutan ini bisa kita minimalisir apabila kita mengetahui bagaimana sebenarnya transaksi secara online dengan cara yang aman. 

Mungkin ada beberapa cara pembayaran online yang telah kita ketahui secara umum :

a.Kartu Kredit
Penggunaan kartu kredit memang salah satu cara untuk melakukkan pembayaran secara online, namun penggunaan kartu kredit  untuk pembayaran secara online memiliki kelemahan yaitu kartu kredit bisa digunakan oleh orang yang namanya tidak tercantum dalam kartu

b. Internet banking
Pembayaran melalui internet banking memang bisa dinilai cukup aman untuk melakukkan transaksi secara online, namun apabila kita menggunakan internet banking ini di warnet misalnya atau di tempat umum dirasa sangat berbahaya,. Tekhnik intersepsi ini dilakukkan dengan menempatkan ‘ man in the middle ‘ ( intersepsi system elektronik / jaringan perantara pada saat sedang bertransaksi )

c. electronic cash
ini merupakan sebuah transaksi online yang menggunakan kode ataupun bisa dikatakan sepeti voucher dimana kita menaruh sejumlah nominal pada electoric account berbentuk susunan bit atau karakter dalam beberapa digit. Penggunaan electornik cash ini bisa dinilai lebih aman karena resiko transaksi hanya sebatas nominal pada kupon atau biasa di sebut sekarang token.

d. paypall
Layanan ini memungkinkan setiap orang untuk membayar dengan cara sesuai kehendak kita, termasuk melalui kartu kredit, rekening bank, kredit pembeli atau saldo rekening, tanpa memberitahukan informasi keuangan kita.Apabila diibaratkan, rekening PayPal itu mirip dengan rekening bank online, tapi rekening bank online terbatas hanya berlaku di satu negara. Dengan menggunakan paypall bisa memudahkan kita bertransaksi antarnegara.

Tuesday, April 9, 2013

Keunikan uang koin



Koin Kuno


Pada jaman dahulu orang menggunakan system barter sebagai pemenuhan kebutuhannya dan juga sebagai alat tukar menukar untuk pemenuhan kehidupan mereka ,  dan juga sebagian orang melakukkan tukar menukar dengan menggunakan emas ataupun dengan perak, namun seiring perkembangan jaman orang –orang pun berpikir mencari sesuatu alat yang bisa digunakan untuk mempermudah tukar menukar barang, karena syetem barter dan juga menggunakan emas dan perak dinilai tidak mempunyai nominal yang jelas , maka itu nilainya menjadi tidak jelas, maka diciptakanlah uang sebagai alat untuk tukar menukar namun dengan nominal dan nilai yang jelas sehingga jual beli yang dilakukkan dinilai sah.

Uang pada mulanya terbuat dari emas dan perak dalam bentuk koin , uang pada setiap Negara berbeda beda bentuknya namun tetap sama fungsinya, dalam perkembangan jaman uang berupa koin dan sudah mulai di tinggalkan karena penggunaan koin akan memberatkan bila banyak, maka dari itu terciptalah uang yang dibuat dari kertas untuk semakin mempermudah orang membawanya namun bagi sebagian kalangan kolektor, uang koin banyak dicari dan mereka bahkan berani membeli dengan harga tinggi , ya mungkin mereka menilai sejarah panjang yang terdapat pada uang tersebut mempunyai nilai yang berharga dan juga memang sebagian uang koin peninggalan jaman dahulu sangat unik sperti saja yang saya temukan koin arab.

 

Berikut penampakannya:




Koin yang ada pada gambar seperti gambar pedang merupakan logo kerjaan Saudi Arabia, dan tulisan disebelah kanan Lailaha illallah Muhammad Rasulullah, dan tulisan di sebelah kiri merupakan sebuah ayat pada surat yasin ayat ke 58 yaitu “ salamun qaulam min robbi rohim , yang artinya sebagai ucapan dari tuhan yang maha penyayang,  dan pada koin yang ada di tengah bertulisakan Musa alaihi salam  dan gambar tongkat nabi musa,  dan pada koin yang ada pada link kanan itu ada tulisan ababil,  dan gambar burung yang ada mungkin yang dimaksudkan adalah burung ababil.



Unik bukan koin peninggalan jaman dahulu ini ya, mungkin ini juga yang dijadikan pencarian oleh para kolektor keunikan pada koin koin ini mungkin mengandung arti bagi sebagian orang. Dan selain itu juga dalam koin koin kuno ini masih terkandung emas dan perak yang memiliki nilai jual tinggi

Monday, April 8, 2013

 

PULAU TIDUNG


Di ujung utara Jakarta ternyata masih memiliki banyak pulau indah yang  bisa anda jadikan pilihan untuk menemani liburan anda di akhir pekan , seperti yang saya lakukkan kemarin ,tujuan saya untuk menikmati suasana tenang dengan ditemani deburan ombak membuat pilihan saya dan rekan rekan menikmati sebuah pulau di kepulauan seribu yang bernama PULAU TIDUNG.


Berangkat dari Muara Angke yang kita kenal sebagai pasar ikan di utara Jakarta, sudah menyajikan suasana menarik dimana bersandar banyak kapal nelayan dan kapal wisata untuk tujuan berbagai pulau di kepulauan seribu, salah satunya jelas pulau tidung sebagai tujuan kami, kedatangan kami di Muara Angke pada saat subuh ternyata mendapat sambutan baik dari para awak kapal yang nantinya akan mengantarkan kami ke tujuan.  sesampainya di kapal sambil menunggu keberangkatan kami nikmati angin pantai di atas kapal sambil bercanda dan ada juga yang mengisi waktu sambil tidur.
Pemberangkatan kapal adalah jam 07.00 pagi, kapal  yang wisata yang kami tumpangi kurang lebih bisa menganggkut hingga 200 orang lebih ,  kapal sendiri pun lumayan besar dan bertingkat 3 dan di lengkapi juga dengan toilet , selain itu kapal kapal wisata yang ada juga lumayan bersih dimana mereka memakaikan karpet pada lantai sehingga bisa untuk kita duduk dan tidur tanpa harus takut kotor, untuk lama perjalanan sendiri menggunakan kapal wisata ini membutuhkan waktu 2 ½  hingga 3 Jam lumayan lama , tapi tidak usah khawatir wisatawan asing dan pemandangan laut di perjalanan mungkin bisa membuat hiburan tersendiri untuk anda.

Lelah 3 jam di perjalanan pun seakan terbayar saat keindahanpulau tidung terlihat sebelum kapal bersandar tak ingin meninggalkan moment berharga ini saya pun langsung membuka lensa kamera dan mengabadikan gambarnya biar lebih eksis hehehe, sesampainya kapal di dermaga seakan tak sabar ingin menikmati ombak dan pemandangan pantai yang menawan saya dan rekan – rekan pun bergegas menuju penginapan yang telah kami pesan sebelumnya ,  kembali sambutan hangat yang kami dapatkan dari sang tuan rumah yang kami sewa tempatnya, yaa mereka tak segan memberikan berbagai informasi apa saja yang belum kita tahu di pulau tidung. Sesampainya di penginapan kami menikmati hidangan makanan yang telah di persiapkan oleh sang tuan rumah.

Tak ingin berlama lama lagi setelah meikmati makan siang, kami pun segera bergegas menuju Jembatan Cinta dengan berjalan kaki, tapi untuk anda yang malas berjalan kaki anda bisa menyewa sepeda ataupun menaiki bentor ( Becak Motor ). Jembatan Cinta  sendiri merupakan icon di pulau tidung, bisa dikatakan anda belum ke pulau tidung kalau belum meginjakkan kaki di Jembatan Cinta.
Sesampainya di jembatan cinta kembali panorama indahpun anda dapatkan, hamparan pasir putih dan laut biru yang bersih seakan memanjakan mata, tak hanya itu untuk anda yang suka menantang adrenalin di jembatan cinta ada jembatan tinggi yang bisa anda taklukkan dengan melompat dari atas jembatan ke laut , selain itu juga ada berbagai permainan lain yang menantang adrenalin anda bisa mencoba banana boot dan lainnya, untuk yang mau melihat keindahan laut anda bisa mencoba snorkeling , dan anda juga bisa mendapatkan suasana indah lainnya setelah menyebrangi jembatan cinta.  Sekian dulu pengalaman yang saya bisa ceritakan


Thursday, April 4, 2013

Kajian Bisnis



  Bisnis sewa LCD Projector

 

 

Dalam menentukan bisnis tentunya seorang pebisnis perlu menentukan bisnis apa yang ingin mereka geluti  dan sebesar apa peluang bisnis , dan juga utamanya berapa profit yang bisa di hasilkan dengan menentukan itu semua, juga belom bisa di namakan sebuah bisnis karena utamanya bisnis adalah ada atau tidaknya orang yang akan membeli produk atau jasa kita atau dengan kata lain konsumennya. Mungkin bisnis penyewaan LCD Projector bisa jadi salah satu pilihan untuk memperbanyak bisnis anda dan tentunya menambah pundi pundi rupiah.


Bisnis sewa LCD Projector bisa anda pilih selain mungkin bisnis ini terkenal baru , juga masih jarang orang yang terjun dalam bisnis ini, sedangkan permintaan pasar cukup banyak karena umumnya sekarang banyak sekali perusahaan maupun tempat tempat makan dan mini market seperti sevel, lawson menyelenggarakan event event , baik itu nonton bola bareng ataupun untuk acara seminar dan berbagai acara lainnya, dan dalam menyelenggarakan acara tersebut pastinya para pihak perusahaan dan outlet outle tersebut membutuhkan LCD Projector guna menampilkan gambar dengan resolusi yang lebih besar untuk menunjang acara acara yang mereka selenggarakan,dan tentunya perusahaan dan outlet akan berpikir untuk mencari jasa penyewaan bisnis ini karena harga Projector yang lumayan mahal dan juga membutuhkan perawatan. Karena itu mungkin perusahaan akan berpikir akan meminimalisir biaya bila menyewa perangkat LCD Projector

bisnis dalam bidang ini memang susah susah gampang mungkin kita membutuhkan link dalam menawarkan jasa kita bisa dengan berkerjasama dengan event organizer, tentunya sulit untuk memulai bisnis tanpa adanya link maka dari itu link memang di butuhkan untuk menjangkau bisnis sehingga bisnis yang kita lakukkan bisa seperti yang kita inginkan.